VISI :
“ DESA PATTOJO YANG LEBIH MELAYANI, SEJAHTERA DAN MANDIRI ”
Lebih Melayani, dengan pemerintahan yang semakin meningkatkan kualitas
pelayanan publik akan tercapainya pemenuhan standar pelayanan masyarakat yang
ada di desa. Selain itu pelayanan yang optimal akan lebih efisien dan lebih efektif
dalam pengelolaan pemerintahan untuk mencapai tujuan bersama;
Lebih Sejahtera, dengan meningkatnya kesejahteraan masyarakat baik secara
ekonomi, sosial dan budaya. Capaian pembangunan dilakukan dengan peningkatan
produktivitas pada bidang pertanian, UMKM, industri kecil lainnya, perdagangan,
maupun di bidang pariwisata;
Lebih Mandiri, dengan tujuan bersama yang hendak dicapai diwujudkan dengan
kolaborasi dengan berbagai lembaga mapun antar generasi serta kretifitas dalam
pembangunan desa yang lebih baik lagi ke depannya.
MISI :
- Meningkatkan layanan pendidikan dan kesehatan masyarakat yang
bermutu. Sebagai upaya dalam memajukan kualitas pendidikan, sehingga
mempengaruhi tujuan pendidikan dalam mencerdaskan generasi bangsa.
Selain itu memajukan kualitas kesehatan masyarakat dalam menciptakan
masyarakat yang sehat dan kuat, sehingga misi ini bertujuan dalam
meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang ada di desa pattojo;
Program dan Kegiatan:
“Peningkatan Kualitas dan Akses Terhadap layanan Pendidikan dan
Kesehatan”
- Membantu Pemerintah dalam mengurangi anak putus sekolah dan buta
aksara; - Membantu Pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat
melalui sektor Kesehatan; - Melakukan koordinasi dengan Lembaga Pendidik, Lembaga Kesehatan serta
Tenaga Pendidik maupun Kesehatan untuk Meningkatkan Pelayanan yang
berkualitas; - Meningkatkan sarana dan prasarana pendidikan dan kesehatan sesuai
dengan kewenangan desa
2. Memantapkan pelayanan umum kepada masyarakat dan pengembangan
Inovasi Desa. Sebagai upaya pengelolaan pelayanan yang berorientasi
sepenuhnya kepada masyarakat dengan melakukan pembaruan layanan, demi
meningkatkan pelayanan yang lebih baik, efektif dan efisien;
Program dan Kegiatan:
“Pengembangan Inovasi dalam Meningkatkan Pelayanan”
- Mengoptimalkan kinerja pelayanan umum dengan pengelolaan informasi
desa yang lebih baik dengan memanfaatkan teknologi; - Pembangunan sarana dan prasarana kantor desa;
- Penyelenggaraan Kerjasama antar desa.
3. Mengoptimalkan Potensi pertanian Desa yang unggul serta mewujudkan
usaha ekonomi masyarakat yang mandiri. Sebagai upaya dalam
memaksimalkan kemampuan/kekuatan perekonomian masyarakat di dunia
usaha bidang pertanian yang lebih baik dengan menggunakan aspek
kemandirian/kreatif, kolaboratif, dan unggul;
Program dan Kegiatan:
“Potensi Pertanian yang Unggul dalam Meningkatkan Perekonomian”
- Penguatan dan pengembangan kelompok tani dengan bekerjasama dengan
Lembaga Pemerintah dll; - Peningkatan Infrastruktur, sarana dan Prasarana dalam bidang pertanian;
- Peningkatan Kapasitas masyarakat dalam sektor pertanian untuk
mendorong penghasilan masyarakat lebih baik
4. Memajukan pembangunan infrastruktur desa yang berkualitas. Sebagai
upaya dalam peningkatan sarana dan prasarana khususnya infrastruktur
desa, demi mempercepat akses ataupun pelayanan. Sehingga bedampak
dalam peningkatan di segala sektor;
Program dan Kegiatan:
“Infrastruktur yang Berkualitas”
- Pembangunan, pemanfaatan dan pemeliharaan Jalan pemukiman, jalan
desa antar pemukiman ke wilayah pertanian, lingkungan permukiman
masyarakat desa, dan infrastruktur desa lainnya sesuai dengan kondisi
desa
5. Mengoptimalkan pemberdayaan masyarakat dan pengembangan potensi
kreativitas pemuda dan perempuan. sebagai upaya dalam memaksimalkan
kemampuan/kekuatan masyarakat dengan melakukan pelatihan dan
kreatifitas bagi masyarakat khusus pemuda dan perempuan;
Program dan Kegiatan:
“ Pemberdayaan Masyarakat dan Pengembangan Potensi Pemuda”
- Melakukan Pendidikan, pelatihan dan penyuluhan bagi aparatur desa;
- Melakukan pelatihan usaha ekonomi, pertanian, perikanan dan
perdagangan bagi masyarakat desa; - Melakukan pengembangan potensi pemuda dan perempuan dengan
penggunaan teknologi tepat guna untuk meningkatkan pengetahuan
ataupun peningkatan dalam sektor ekonomi.
6. Mewujudkan harmonisasi antar kelembagaan Desa serta menanamkan
nilai keagamaan dan kearifan lokal. Sebagai upaya dalam meningkatkan
keselarasan/kesesuaian dengan lembaga desa untuk kepentingan bersama.
Serta penanaman nilai-nilai keagamaan dan kearifan lokal masyarakat yang
bersifat positif demi membangun desa yang sejahtera;
Program dan Kegiatan:
“Harmonisasi antar Lembaga dengan Penanaman Nilai Keagamaan dan
Kearifan Lokal”
- Melakukan Gotong rotong bersama di lingkungan masyarakat;
- Bekerjasama dalam Membangun Desa yang lebih melayani, Sejahtera dan
mandiri; - Melakukan Pembinaan bagi lembaga keagamaan dan lembaga adat;
- Pembinaan Kerukunan umat beragama;
- Penanaman nilai keagamaan dan kearifan lokal melui kegiatan atau
upacara keaagaman, pesta rakyat dll.
7. Meningkatkan daya saing desa serta menjamin keamanan dan
ketertiban desa. Sebagai proses dalam peningkatan kemampuan desa dengan
strategi pembangunan yang lebih produktif dan unggul, serta menciptakan
lingkungan pemerintahan dan lingkungan masyarakat yang lebih baik dengan
kondisi yang kondusif, aman dan damai.
Program dan Kegiatan:
“ Peningkatan Daya Saing dan menjaga Keamanan Ketertiban “
- Pembentukan dan pengembangan BUM Desa untuk meningkatkan daya
saing; - Penguatan dan permodalan BUM Desa;
- Pembinaan masyarakat terkait keamanan dan ketertiban lingkungan
- Penyelenggaraan Ketentraman dan ketertiban umum